Menjalin Silaturahmi Tanpa Batas, Family Gathering Lintas Alumni SMA Budi Bhakti 

author
1 minute, 35 seconds Read

 

Bogor, DEPOK POST – Bertempat di Villa Alley Citeko Cisarua Bogor, Ikatan Alumni SMA Budi Bhakti Kota Depok mengadakan kegiatan Family Gathering Lintas Alumni SMA Budi Bhakti pada Sabtu – Minggu, 23-24 Nopember 2024.

Acara Family Gathering yang mengusung tema “Silaturahmi Tanpa Batas” ini mencerminkan semangat menjalin hubungan yang penuh keakraban, persaudaraan, dan kebersamaan tanpa mengenal waktu, tempat, atau sekat-sekat lainnya.

 

Seperti yang disampaikan oleh Mulyadi selaku koordinator kegiatan, bahwa acara yang penuh makna ini menyatukan kembali para teman lama beserta keluarganya untuk mempererat tali silaturahmi. Acara ini bisa menjadi momen nostalgia sekaligus ajang memperkenalkan anggota keluarga masing-masing kepada sahabat lama.

 

 

Lanjutnya, silaturahmi memiliki banyak manfaat, baik untuk kehidupan sosial, emosional, maupun spiritual. Diantaranya adalah membantu memperkuat ikatan dengan keluarga, teman, dan masyarakat. Hal ini menciptakan rasa kebersamaan, saling mendukung, dan memperkokoh hubungan yang mungkin sempat renggang. Selain itu juga dapat meningkatkan kebahagiaan dan mengurangi stres, karena dengan bersilaturahmi kita bertemu dan berinteraksi dengan orang-orang terdekat sehingga dapat mengurangi rasa kesepian, meningkatkan kebahagiaan, dan membantu mengatasi tekanan hidup. Dan juga dengan menjaga silaturahmi, bisa saling berbagi, membantu dalam kesulitan, dan memberi motivasi untuk mencapai tujuan bersama.

 

“Kita alumni SMA Budi Bhakti sering mengadakan acara seperti ini setiap tahun yaitu menjelang akhir tahun. Sebenarnya kita mengadakan liburan ke puncak atau ke villa ini setahun 2 kali, yaitu pada saat sehabis lebaran dalam rangka halal bihalal dan satu lagi menjelang akhir tahun,” ungkap pria yang akrab disapa Bang Yadi ini.

 

 

Iapun menjelaskan acara silaturahmi ini diikuti seluruh angkatan, dari angkatan pertama 1988 sampai angkatan tahun 2000, dengan bermacam kegiatan yang menghibur penuh suasana keakraban kekeluargaan. “Alhamdulillah selama ini kami solid terus bersama-sama, bersatu dalam menjalin silaturahmi ini. Buat teman teman yang belum bergabung di alumni SMA Budi Bhakti, kita sudah ada wadahnya yaitu grup WA ikatan alumni SMA Budi Bhakti yang disingkat IABB. Silahkan buat teman teman yang mau bergabung hubungi aja Kang Harry Dayak,” tutupnya.(Red)

 

Bagikan berita/artikel ini

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *